Danau Matano adalah sebuah danau
tektonik dengan ukuran panjang 28 kilometer dan lebar 8 kilometer di Sulawesi
Selatan, tepatnya berada di ujung selatan pulau Sulawesi di kota Sorowako,
Kabupaten Luwu Timur.
Danau ini memiliki kedalaman sejauh
590 meter (1.969 kaki). Permukaan air danau berada pada ketinggian 382 meter di
atas permukaan laut sehingga kedalaman air danau dari permukaan laut adalah 208
meter (cryptodepression).
Menurut WWF, danau ini adalah
danau terdalam di Asia Tenggara serta terdalam kedelapan di dunia. (Sumber wikipedia)
Dalam sejarah Kerajaan Luwu terdapat sebuah kampung tua di pinggir danau ini bernama Matano. Desa Matano ini telah ada sejak 1300 masehi, Selain itu menurut masyarakat juga di kenal sebagai daerah pandai besi hal ini di buktikan dengan pasir-pasir dan serpihan besi yang berada di bibir danau yang merupakan sisa-sisa dari aktivitas pandai besi.
Belum ada tanggapan untuk "KEINDAHAN DANAU MATANO"
Post a Comment